CSR
Fogging di Tengah Pandemi Covid-19
27 June 2020

Fogging dilakukan di sepanjang Jalan Salodong dan perumahan Villa Mutiara Indah dan menjangkau kurang lebih 500 rumah penduduk. Kegiatan fogging ini menggunakan bahan insektisida untuk membunuh nyamuk dewasa, sedangkan jentik nyamuk yang hidup di dalam masih tetap bisa berkembang, oleh karena itu kami juga menghimbau kepada masyarakat untuk tetap menerapkan tindakan tambahan demi mencegah nyamuk berkembang kembali setelah fogging. Tindakan tambahan tersebut adalah gerakan 4M plus yaitu menutup tempat penampungan air, menguras tempat penampungan air, mengubur barang bekas yang dapat menampung air, memantau wadah air yang dapat menjadi sarang nyamuk, menggunakan obat nyamuk dan lainnya.
Dengan melakukan fogging dan gerakan 4M plus, akan sangat membantu mencegah terjadinya penyakit deman berdarah dan secara tidak langsung membantu menurunkan angka kejadian demam berdarah di Indonesia.
Copyright © 2018 PT Comextra Majora® - All Rights Reserved.